Sunday, September 15, 2019

# Family # Game Level 6

Tantangan 10 Hari "Math Around Us" - Hari 4 - Melihat Festival Aufsteirern


Math Around Us


Akhir pekan kali ini kami sekeluarga pergi melihat Aufsteirern, sebuah festival tahunan yang merupakan pesta rakyat terbesar di Provinsi Steiermark (Styria), Austria. Festival ini memamerkan kultur dan tradisi rakyat Austria. Selama festival ini berlangsung, setiap sudut kota Graz seolah disulap menjadi sebuah desa tradisional Austria dengan sentuhan modern. Hampir semua pengunjung yang datang dari berbagai daerah mengenakan pakaian tradisional Austria.

Tentunya di acara ini pun ada program anak-anak. Beberapa stand yang tersedia di area untuk anak-anak menyediakan tempat dan peralatan untuk membuat prakarya, seperti mewarnai kantong kain, membuat liontin dari tanah liat yang diwarnai, juga membuat gantungan kunci dari manik-manik.


Anak-anak saya tertarik membuat gantungan kunci dari manik-manik. Mereka meminta peralatan yang diperlukan pada penjaga stand lalu mulai memilih manik-manik yang mereka suka. Setiap anak dibatasi hanya boleh mengambil 3 buah saja. Athifa mulai mengambil satu per satu manik-manik yang disukanya sambil menghitung perlahan.

"One... Two... Three... I have three!"

Mereka pun asyik membuat gantungan kunci. Mereka memasukkan kawat ke dalam 3 buah manik-manik pilihannya. Jika sudah selesai, penjaga akan membantu mengunci bagian ujungnya. Dan... Tara...! Jadilah gantungan kunci yang cantik 😉


Sebelum pulang, kami tidak lupa menyempatkan untuk melihat Alpakas atau Lamma. Binatang ini biasa diambil bulunya untuk dibuat berbagai perlengkapan musim dingin, seperti sepatu rumah, topi, bahkan mantel. Bahannya lembut seperti kain flanel tapi sangat hangat.


Sampai di rumah, anak-anak masih ingin bermain. Ghaifan dan Athifa asyik bermain lego. Mereka mau membuat supermarket. Athifa sudah menyiapkan meja kasir lengkap dengan penjaganya. Mereka suka membuat miniatur kota dari lego. Jika sudah selesai membuatnya, lalu mereka akan memainkan orang-orangan lego itu seperti bermain peran. Dari permainan ini pun mereka bisa sambil belajar. Saat sedang memainkan peran sebagai pembeli dan pramuniaga, mereka akan menghitung harga barang yang diperjualbelikan 😊


Sementara itu Ghaidan asyik dengan buku Monogramm yang didapatnya dari salah satu teman saya. Anak ini memang sangat suka permainan logika-matematika, sama seperti saya. Kalau sudah ketemu Sudoku dan Monogramm, kami bisa sangat fokus dan kadang sampai tidak bisa diganggu 😁





#hari4
#gamelevel6
#tantangan10hari
#ilovemath
#matharoundus
#kuliahbundasayang
#institutibuprofesional

No comments:

Post a Comment